BARITO KUALA-Dalam rangka menjalin silaturahmi dan meningkatkan soliditas, Kodim 1005/Barito Bersama Forkopimda melaksanakan apel gabungan di Halaman Kantor Pemda Kab. Barito Kuala Jln.Antasari No.01 Kel.Marabahan Kota Kec.Marabahan Kab.Barito Kuala Prov.Kal-Sel. Senin(03/04/2023)
Sambutan Dandim 1005/Barito Kuala Letkol Inf Kadirman Gultom, S.I.P Puji syukur kita panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Kuasa karena pada pagi ini kita masih diberikan kesehatan dan keselamatan sehingga dapat menghadiri upacara Gabungan Lingkup Pemerintah dan Korp Raport kenaikan pangkat dalam keadaan sehat wal afiat. Sebagai seorang Komandan Kodim 1005/Barito Kuala saya merasa bangga dan senang karena mendapat penghormatan sebagai inspektur upacara pada upacara Sabungan Lingkup Pemerintah ini, dalam kesempatan ini saya sisipkan kegiatan Korp Raport kenaikan pangkat Perwira dan Bintara personel Kodim 1005/Barito Kuala.
Kenaikan pangkat dilingkungan TNI Angkatan Darat dilaksanakan pada tanggal 1 April dan 1 Oktober setiap tahunnya. Mengingat tanggal 1 April kemarin merupakan hari Sabtu yang bertepatan hari libur sehingga saya sisipkan pada kesempatan pertama hari ini untuk melaksanakan Korp Raport kenaikan pangkat.
Setelah sekian lama kita berjuang menghadapi wabah covid19 yang sudah berangsur angsur normal, kini kita bisa bersama sama lagi dalam membangun sinergitas antara TNI - Polri dan Pemerintah Daerah. Sinergitas antara TNI, Polri dan Pemerintah daerah merupakan hal penting untuk membangun suatu wilayah Kabupaten atau kota dalam rangka mewujudkan kesejahteraan masyarakat. Sinergitas ini harus selalu kita jaga dan kita tingkatkan untuk membangun daerah yang kita cintai ini.
Keamanan dan kondusivitas suatu wilayah adalah modal utama dalam menjalankan program program pembangunan nasional. Tanpa sinergitas dari pemangku kepentingan terkait, pembangunan tidak akan terlaksana dengan lancar dan sukses. TNI, Polri dan Pemerintah Daerah harus solid dan bersinergi dalam menjaga situasi Kamtibmas diwilayah Kabupaten Barito Kuala untuk menjawab tantangan dan ancaman bagi keutuhan dan kedaulatan Negara Kesatuan ) Republik Indonesia.
Baca juga:
Komsos Babinsa Sukseskan Program TMMD Ke-113
|
Selain sinergitas TNI, Polri dan Pemerintah Daerah Kabupaten Barito Kuala juga terdapat unsur unsur ormas dan seluruh komponen bangsa lainnya yang telah bekerja sama dan saling bahu membahu untuk melaksanakan kegiatan yang dibebankan kepada kita. Buah dari Sinergitas TNI, Polri dan Pemda telah terbukti dalam menghadapi Pandemi Covid 19 dan berbagai bencana alam yang terjadi di wilayah kita.
Selain upacara gabungan sebagai bentuk ( sinergitas kita, upacara ini juga merupakan wahana dan sarana untuk terus memperkuat tali silaturahmi serta kebersamaan antara TNI - Polri yang selama ini sudah terjalin dengan baik.
Sinergitas TNI, Polri dan Pemerintah Daerah merupakan hal yang mutlak dilakukan sebagai sumber kekuatan strategis dalam rangka menghadapi tantangan tugas ke depan yang semakin kompleks. Semangat kerja sama antara TNI dan Polri merupakan modal utama dalam menyikapi gejala perkembangan terkini yang berubah semakin dinamis.
Saat ini kita berada pada bulan suci Ramadhan 1444 Hijriah, selaku pribadi dan Komandan Kodim 1005/Barito Kuala saya mengucapkan selamat menjalankan ibadah Puasa Ramadhan 1444 Hijriah semoga Allah
SWT memberikan Taufik dan hidayahnya kepada kita sekalian. Memasuki Hari Raya Idul Fitri, tentunya hal ini akan terjadi peningkatan aktivitas di masyarakat yang dapat berpotensi menimbulkan gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat maupun kelancaran dalam berlalu lintas dalam memenuhi kebutuhan baik pada saat bulan Ramadhan ini maupun menjelang perayaan hari Raya Idul Fitri. Sebagai aparat keamanan maupun Pemerintah Daerah agar dapat bekerjasama dalam menjaga keamanan di wilayah Kabupaten Barito Kuala. Semoga pengabdian tugas yang kita lakukan dengan penuh keikhlasan ini akan menjadi catatan amal ibadah di hadapan Tuhan Yang Maha Kuasa.(PENDIM 1005)